Bupati Gunungkidul Pimpin Do’a pada Upacara Latihan Napak Tilas Panglima Besar Jendral Soedirman

Gunungkidul ( Religi-Kilasnusantara.com ) – // Pelaksanakan upacara Penerimaan Tandu dan pelepasan Latihan Napak Tilas Route Panglima Besar Jendral Soedirman ( RPS ) dari Taruna Akademi TNI TK 1 Tahun Pelajaran 2021/2022 yang di pimpin oleh Dirdik  Akademi TNI Brigjen TNI Dedi Priatmodjo dan sebagai Irup Bupati Gunungkidul H. Sunaryanta serta di ikuti oleh 1.100 orang, pada tanggal 14 Desember 2021 Pkl 07.00 sd 07.50 Wib bertempat di Alun – alun Padukuhan Semanu Utara Kalurahan Semanu, Kapanewon Semanu, Gunungkidul D.I Yogyakarta.

Hadir dalam giat tersebut, Pejabat Forkopimda, Bupati Gunungkidul, Kapolres Gunungkidul AKBP Aditya Galayudha Firdansyah SIK, Dandim 0730 Letkol Kav Anton Wahyudho , Wakil Ketua DPRD Heri Nugroho SS serta Forkopimca Semanu.

Dihadiri juga, pejabat Akademi TNI yakni, Wadanjen Akademi TNI Brigjen TNI Kukuh Surya, S. S M. Tr Han, Dirdik  Akademi TNI Brigjen TNI Dedi priatmodjo , Pabanopsdik Akd TNI Kol. Inf. M. Yahya, Danmencandra Kol Psk Dodi Irawan , Pabanpamops Akademi TNI Kol. Inf.  Budi Waluyo, Dankimalat Mayor Inf. supriyono, Kakeslat Mayor Inf. Teguh Riyadi, Hublat Peltu Suryo Aji Wibowo, Pelatih dan pendukung 320 orang serta Siswa Taruna – Taruni Akademi TNI Tahap I TP 2021/2022 sebanyak 779 orang.

Dalam acara ini yang diikuti oleh peserta dari Siswa Taruna Akademi TNI TK 1 Tahun Pelajaran 2021/2022 berlaku sebagai Inspektur Upacara H.Sunaryanta , Sebagai Perwira Upacara dikomandoi oleh Mayor Inf. Adi Susanto,sedang  Komandan Upacara dipimpin oleh Wadanyon Tar 1 Kapten laut KH Danang Yogi.

Sebagai bentuk rasa syukur H. Sunaryanta mengucapkan do’a serta memaparkan amanatnya,

“Perkenankan terlebih dahulu saya mengajak hadirin menyampaikan puji syukur kehadirat Ilahi atas segala limpahan rahmat-Nya kepada kita sekalian dengan disertai panjatan Do’a semoga kita tetap bisa melanjutkan perjuangan bagi Bangsa dan Negara. Kegiatan ini pada hakekatnya merupakan salah satu program pendidikan yang harus dilaksanakan oleh para Prajurit Taruna Akademi TNI yang bertujuan untuk menanamkan dan memelihara nilai-nilai kejuangan serta kepemimpinan dari seorang pahlawan sejati. Diharapkan pula, dari seluruh rangkaian kegiatan ini, dapat menumbuhkan nilai-nilai jiwa korsa dan kebersamaan yang tinggi diantara Prajurit Taruna Akademi TNI, serta dalam rangka memelihara dan meningkatkan Kemanunggalan TNI dan rakyat. Mari menyongsong masa depan dengan penuh semangat dan motivasi yang tinggi guna memperjuangkan kejayaan Bangsa dan Negara Kesatuan Republik Indonesia dengan senantiasa menghayati nilai kepribadian dan Kepemimpinan Jenderal Soedirman. Pupuk terus kemanunggalan antara TNI dan rakyat serta jagalah citra Akademi TNI selama melaksanakan latihan. Dan yang penting, jaga kesehatan, kekompakan dan keselamatan diri sehingga dapat menjalani latihan sampai dengan selesai.”

Adapun Latihan Napak Tilas Route Panglima Besar Jendral Soedirman dari Taruna Akademi TNI TK 1 Tahun Pelajaran 2021/2022 di laksanakan tanggal 13 sd 16 Desember 2021 dengan Route yang di pakai yaitu start dari Alun alun Padukuhan Semanu Utara Kalurahan Semanu Kapanewon Semanu Kabupaten Gunungkidul dan finish di Wilayah Kabupaten Wonogiri Jawa tengah.

Tujuan dari Latihan Napak Tilas RPS adalah untuk memberikan pemahaman kepada Taruna Akademi TNI tentang sejarah perjuangan Panglima Besar Jendral Soedirman, menumbuhkan sikap dan jiwa kepemimpinan tentang kejuangan cinta tanah air, rela berkorban serta memupuk semangat manunggal atau berintegrasi bersama rakyat.

 

(Dea)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *